Bantuan Alat Usaha Untuk Pejuang Keluarga Desa Tempeh
Lumajang (7/5/24) – YBM BRILiaN RO Malang melakukan serah terima bantuan ekonomi kepada Kelompok Family Strengthening Sentra Srikandi Tempeh Kidul di Dusun Wonokerto Kidul RT 01 RW 04, Desa Tempeh Kidul, Lumajang. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Tempeh, Ketua YBM BRILiaN Cabang Lumajang beserta pengurusnya, serta perwakilan BRI unit Tempeh.
Kegiatan dimulai dengan pembukaan yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Zakat. Setelah itu, pendamping program Family Strengthening memaparkan program yang akan dilaksanakan dan dilanjutkan oleh doa bersama dan penutup. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah sebagai langkah konkret dalam mendukung penguatan ekonomi kelompok Family Strengthening.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Tempeh Kidul menyampaikan rasa terima kasihnya kepada YBM BRILiaN atas dukungan yang diberikan untuk masyarakat. Beliau menekankan bahwa pihak desa akan menyediakan wadah untuk membantu pengembangan usaha kelompok Family Strengthening Sentra Srikandi, sebagai upaya lanjutan dari bantuan yang diserahkan.
Bantuan yang diberikan berupa alat usaha berupa peralatan dapur, elektronik, dan peralatan jahit. Total bantuan senilai Rp 140.000.000 yang disalurkan kepada 20 jiwa. Bantuan ini diharapkan menjadi sarana berkembangnya usaha para penerima manfaat yang juga bisa berkontribusi kepada sektor ekonomii lokal.