YBM BRILiaN RO Bandung Launching Program Budidaya Lebah Madu
Bertempat di Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu, pada Sabtu (14/10) YBM BRILiaN RO Bandung melangsungkan Launching Mustahik Income Generating Program. Bantuan diberikan untuk Kelompok Taman Cemara Kulon yang merupakan kelompok peternak Budidaya Lebah Madu.
Peternakan lebah madu diyakini bisa mendorong peningkatan ekonomi masyarakat. Begitu juga potensi budidaya lebah madu pada daerah tersebut. Sebelumnya, kelompok ini berhasil melakukan budidaya lebah madu sebanyak 6 stup (rumah lebah). Melihat peluang tersebut, YBM BRILiaN kemudian memberikan bantuan sebanyak 33 stup dan diharapkan nantinya akan terus berkembang.
Acara ini, dihadiri oleh Badan Pengurus YBM BRILiaN Head Office, Bapak Fleming Hardianto beserta Tim, Kepala BRI Unit Jangga, Bapak Teguh, Kepala Desa Cemara Kulon, Bapak Sudarno dan warga sekitar.
“Awal pendirian usaha kelompok ini, telah mendapatkan support dari dana desa sebanyak 6 stup, alhamdulillah penuh berkah mendapatkan support dari YBM BRILiaN sebanyak 33 stup. Ini akan menjadi investasi jangka panjang yang insyaallah akan terus dikembangkan” Pungkas Kepala Desa Cemara Kulon, Bapak Sudarno.
Terima kasih kepada para muzakki yang telah memberikan bantuan. Semoga dengan bantuan yang diberikan, masyarakat bisa mandiri secara finansial hingga bertansformasi dari mustahik menjadi muzakki. Zakatmu, berdayakan mereka.