YBM BRILiaN RO Banjarmasin Adakan Talkshow Pentingnya Soft Skill, Langkah Nyata Cetak Generasi Penerus Bangsa

oleh YBM BRILiaN
August 18, 2023

Soft skill didefinisikan sebagai ciri kepribadian seseorang yang dapat mempengaruhi hubungan interpersonal dalam lingkungan. Soft skill memang bersifat alami, namun soft skill dapat diasah sehingga kemampuan soft skill dapat meningkat. Talkshow yang dilaksanakan pada Sabtu, 12/08 di Ruang Rapat lt.2 BRI RO Banjarmasin merupakan wujud kepedulian YBM BRILiaN RO Banjarmasin kepada Awardee.

Dengan tema “how to build your personal with communication studies” Talkshow ini diharapkan nantinya dapat mengasah soft skill dan memperkenalkan personal branding melalui ilmu komunikasi para awardee. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian Pembinaan komperhensif agar awardee dapat menjadi pemimpin masa depan yang berkarakter, berdaya saing, dan mengaplikasikan nilai Islam dalam kehidupan, sehingga dapat membawa perubahan tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga masyarakat luas.

Talkshow dihadiri oleh 12 Awardee yang merupakan peserta Bright Scholarship Batch 8. Selama acara berlangsung, Peserta/Awardee sangat antusias, terlihat dari tanya jawab dan sharing session yang dilakukan saat acara dan cukup interaktif dengan pemateri yang dihadirkan yaitu Bpk. Mtv. Husnul Abrar, S.SY, CPSM,MCHC yang merupakan Motivator sekaligus pendiri Yayasan BIFA Kalimantan selatan & Founder Kahfi El Abrar Communication School.

Terima kasih kepada para donatur yang ikut berpartisipasi pada Program Pendidikan YBM BRLiaN. Berkat pertisipasi dari para donatur, banyak anak Indonesia terbantu dan bisa bersekolah lebih tinggi, demi Indonesia yang lebih maju lagi. Bantu lebih banyak anak lagi agar bisa bersekolah melalui memberimakna.id