80 Awardee Bright Scholarship YBM BRILiaN Siap Hadapi Dunia Kerja: Pembinaan Intensif Tingkatkan Kompetensi
Palembang (01/02) – YBM BRILiaN RO Palembang menggelar kegiatan pembinaan bagi 80 awardee Bright Scholarship dari UNSRI, UNJA, dan UIN Raden Fatah Palembang. Kegiatan bertajuk “Bright Scholarship Career Path” Becoming an Adaptive Generation in the Digital Era: Learning From Leader of BRI dilaksanakan di Aula Lantai 4 BRI RO Palembang, menghadirkan Bapak Rizki Aulia Rahman (Ketua Pengurus YBM BRILiaN RO Palembang), Bapak Sensony Dwi Purwahyu (Regional Risk Management Head BRI RO Palembang), Abi Pratama (SPV RO Palembang), fasilitator, staf YBM BRILiaN, dan seluruh awardee.
Dalam materinya Bapak Sensony menyampaikan bahwa Individual Leadership Skill seperti growth mindset dan self awareness adalah faktor yang sangat berpengaruh dalam menghadapi tantangan karir di era digital, dimana segala informasi tidak terbatas dan kita pribadi harus memanfaatkan kondisi tersebut. Selain itu pembinaan kali ini juga bertujuan untuk mengembangkan pengalaman dan membekali para awardee dengan kemampuan menghadapi dunia kerja pasca kampus, termasuk pengembangan soft skill dan pemahaman manajemen risiko.
Kegiatan berlangsung dengan antusiasme tinggi dari para awardee. Salah satu awardee UNJA, Marsyah, menyampaikan apresiasinya atas materi yang inspiratif dan wawasan berharga yang diperoleh, khususnya tentang adaptasi di era digital dan manajemen risiko.
Acara ditutup dengan foto bersama sekaligus pengumuman 3 orang awardee berprestasi selama tahun 2024 yang dinilai melalui perangkingan capaian prestasi, penambahan hafalan selama satu tahun, aktivitas pembinaan dan organisasi.