Exit Meeting Audit Internal YBM BRILiaN RO Pekanbaru

YBM BRILiaN
November 25, 2024

Pekanbaru (14/11) – YBM BRILiaN Regional Office (RO) Pekanbaru telah selesai melaksanakan Exit Meeting Audit internal di Menara BRI Pekanbaru. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan evaluasi dan masukan perbaikan dari Audit Internal yang sebelumnya telah melakukan audit program YBM BRILiaN RO Pekanbaru untuk periode tahun 2022 s.d. 2024 selama kurang lebih 10 hari pada November ini. Audit internal dilakukan untuk memastikan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan dana ZIS dan DSKL oleh YBM BRILiaN, evaluasi efektivitas program-program yang dijalankan, serta memastikan kepatuhan terhadap peraturan dan kebijakan yang berlaku.

Exit Meeting ini dihadiri oleh Benny Ferdyan selaku Ketua Badan Pengurus YBM BRILiaN RO Pekanbaru, Zulfikar selaku Wakil Ketua YBM BRILiaN RO Pekanbaru, Yulia Hidrawita selaku Sekretaris YBM BRILiaN RO Pekanbaru, Derry Widyanita selaku Bendahara YBM BRILiaN RO Pekanbaru, Sutrisno Badroen selaku SPV YBM BRILiaN RO Pekanbaru, Fajar Junaidi selalu Staf YBM BRILiaN RO Pekanbaru, Rahmat Budianto selaku Staf FDR YBM BRILiaN RO Pekanbaru dan para pendamping program. Adapun Audit Internal dihadiri oleh Yose Rifai dan Siddiq Rohmadi.

Siddiq Rochmadi selaku Auditor Internal mengatakan audit yang dilakukan sebagai proses perbaikan. “Audit ini merupakan bagian dari perbaikan. Semoga dengan adanya kekurangan dari pelaksanaan program, dokumen, dan lainnya bisa ditingkatkan dan diperbaiki,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Benny Ferdyan mengucapkan terima kasih atas masukan yang diberikan oleh Audit Internal. “Semoga masukan yang diberikan oleh auditor menjadi pijakan bagi kami untuk perbaikan dan peningkatan,” ucapnya.